Article Detail
Talenta pada Acara Graduation Tahun 2017
Pada acara graduation kelas XII SMA Tarakanita 2 tahun ini, ada beberapa persembahan bakat dari para siswa baik kelas X, XI, maupun kelas XII. Persembahan bakat dan talenta tersebut di antaranya permainan alat musik tradisional masyarakat tionghoa bernama Guzheng. Alat musik ini dimainkan oleh Xharon kelas XII. Selain itu, ada persembahan band kelas XI dan X. Mereka memainkan beberapa alat musik seperti drum, keyboard, gitar, bass. Adapula persembahan dari siswi kelas XI berupa tari tradisional dari Aceh yaitu tari Saman. Kekompakan, kelincahan, dan kebersamaan terlihat dari persembahan tersebut. Talenta yang tidak kalah menarik dipersembahkan pula dalam acara graduation kali ini yaitu orkestra SMA Tarakanita 2. Dalam orkestra ini, para siswa menunjukkan bakat mereka dalam memainkan alat musik seperti biola, cello, keyboard, drum. Mereka memainkan lagu nasional Tanah Airku. Banyak talenta yang berkembang di SMA Tarakanita 2 dan kesempatan mereka menunjukkan bakat mereka salah satunya pada acara graduation kelas XII. (Ssl)
-
there are no comments yet