Article Detail
Keakraban di selasar SMA Tarakanita 2 Jakarta (memperingati HPS)
Berawal dari obrolan kecil beberapa guru tercetuslah ide untuk memperingati Hari Pangan Sedunia (HPS) secara berbeda tahun ini. Ide unik yang dimaksud adalah mengadakan makan bersama. Setiap hari siswa siswi selalu makan dari bekal dari rumah mereka masing-masing atau membeli di kantin sekolah. Tetapi makan bersama dalam acara peringatan ini adalah luar biasa. Makanan yang disiapkan sangat luar biasa, artinya makanan ini jarang dikonsumsi oleh anak-anak jaman sekarang. Makanan tersebut adalah singkong, ubi, pisang, kacang tanah dan jagung rebus. Dalam pengadaan makanan ini para siswa dilibatkan dengan merebusnya dirumah dan membawanya ke sekolah. Pada tanggal 11, 16 dan 24 Oktober 2012 kelas-kelas secara bergiliran menyediakannya.
Ide bagus rupanya terlontar dari beberapa guru yang lain saat melihat bahwa hari pertama acara makan rebusan ini mendapat tanggapan positif dan sukses. Guru-guru menggerakan siswa di kelasnya untuk membawa buah lokal seperti semangka, melon, jeruk dan pepaya. Hal ini dimaksudkan untuk menghargai petani lokal.
Sekolah, dalam hal ini, digerakkan oleh Gereja Katolik yang memperingati HPS setiap tahun. Untuk tahun ini tema yang diusung adalah Membangun kecukupan Pangan Bagi Semua. HPS atau World Food Day lahir dalam sidang ke 20 Organisasi Pangan Sedunia (FAO) yang diperingati setiap tanggal 16 Oktober.
Dengan peringatan ini diharapkan bahwa kebiasaan dan cara makan anak-anak yang kerap kurang menaruh rasa hormat dapat dikurangi. Kebiasaan menyisakan makanan atau pilih-pilih makanan dalam arti luas bisa dikatakan merebut hak pangan orang lain dapat dikurangi juga. (Sr. Greta CB, guru BK)
Ide bagus rupanya terlontar dari beberapa guru yang lain saat melihat bahwa hari pertama acara makan rebusan ini mendapat tanggapan positif dan sukses. Guru-guru menggerakan siswa di kelasnya untuk membawa buah lokal seperti semangka, melon, jeruk dan pepaya. Hal ini dimaksudkan untuk menghargai petani lokal.
Sekolah, dalam hal ini, digerakkan oleh Gereja Katolik yang memperingati HPS setiap tahun. Untuk tahun ini tema yang diusung adalah Membangun kecukupan Pangan Bagi Semua. HPS atau World Food Day lahir dalam sidang ke 20 Organisasi Pangan Sedunia (FAO) yang diperingati setiap tanggal 16 Oktober.
Dengan peringatan ini diharapkan bahwa kebiasaan dan cara makan anak-anak yang kerap kurang menaruh rasa hormat dapat dikurangi. Kebiasaan menyisakan makanan atau pilih-pilih makanan dalam arti luas bisa dikatakan merebut hak pangan orang lain dapat dikurangi juga. (Sr. Greta CB, guru BK)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment