Article Detail

HARI PERTAMA MASUK DI SMA TARAKANITA 2

Senin, 18 Juli 2016 dengan penuh semangat dalam memulai Tahun Pelajaran 2016-2017 di sekolah SMA Tarakanita 2 Jakarta. Kegiatan hari pertama masuk sekolah dan kegiatan MPLS (Masa pengenalan Lingkungan Sekolah) adalah kegiatan awal untuk saling mengenal, menumbuhkan rasa kekeluargaan bagi seluruh warga sekolah. Sementara tahun ini, MPLS lebih ditekankan pada pengenalan lingkungan dan pembentukan karakter , seperti mengenalkan kurikulum hingga program ekstrakulikuler sekolah terutama pramuka dan budaya perilaku sebagai pelajar yang beriman dan bertakwa.

Kepala Sekolah SMA Tarakanita 2 Bapak Fransiscus Asisi Suyono SFK mengatakan, sesuai Permendikbud tentang masa perkenalan lingkungan sekolah, beliau memberikan pengarahan kepada TIM yang sudah ditunjuk untuk menghindari masa orientasi dengan hal-hal yang berbau perploncoan. Selain itu dalam melakukan kegiatan MPLS, sekolah tetap melibatkan OSIS atau Siswa hanya sebagai pembantu dan tidak terlibat langsung dalam pelaksanaan MPLS.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment